ARHANUDSE BATRI R

Sering-sering ngumpul dengan tentara, ternyata bisa nambah-nambah ilmu. Baik ilmu artileri, sudut tembak, jarak jangkauan meriam, meriam manual/otomatis, SMB (senjata mesin berat), dll. Kebetulan aku tinggal disekitar ARHANUDSE BATRI R (Artileri Pertahanan Udara Sedang - Batalyon Infanteri R). Nama resminya adalah Batalyon Arhanudse-13 Dam I/BB (Batalyon Artileri Pertahanan Udara Sedang 13 Komando Daerah Militer I / Bukit Barisan).

Kesatuan ini bertugas secara umum untuk melakukan pertahanan objek vital milik Negara Kesatuan Republik Indonesia. Tugas khususnya adalah melakukan pertahanan udara terhadap Skuadron Udara di Bandara Sutan Syarif Qasimm II Pekanbaru - Riau. Secara rinci tugasnya adalah menyelenggarakan pertahanan udara aktif dengan menghancurkan, meniadakan atau mengurangi daya dan hasil guna serangan udara musuh yang mempergunakan peluru balistik dan peluru kendali di wilayah tanggung jawabnya.

Batri R bersama dengan Batri P dan Q di wilayah Kota Pekanbaru melaksanakan tugas bersama-sama, tetapi dari posisi/tempat yang berbeda. Batri P,Q,R merupakan memiliki posisi segitiga terhadap Bandar Udara Syarif Qasimm II Pekanbaru - Riau.

Segitiga Pertahanan Udara Batalyon Arhanudse-13 Dam I/BB di Pekanbaru - Riau


Lokasi Artileri Pertahanan Udara di Indonesia
1. Pusdik Arhanud
2. Dohar Sista Arhanud
3. Resimen Arhanud I/ F/ Dam Jaya
4. Batalyon Arhanudri-1 / Kostrad
5. Batalyon Arhanudri-2 / Kostrad
6. Batalyon Arhanudri-3 Dam III/Slw
7. Batalyon Arhanudse-6 Dam Jaya
8. Batalyon Arhanudse-8 Dam V/Brw
9. Batalyon Arhanudse-10 Dam Jaya
10. Batalyon Arhanude-11 Dam I/BB
11. Batalyon Arhanudse-13 Dam I/BB
12. Batalyon Arhanudse-14 Dam III/Slw
13. Batalyon Arhanudse-15 Dam IV/Dip
14. Detasemen Arhanud-001 Dam IM
15. Detasemen Arhanud-002 Dam Vi/Tpr
16. Detasemen Arhanud-003 Dam Jaya
17. Detasemen Arhanud-004 Dam I/BB
18. Baterai Arhanudri-41 Dam II/Swj
19. Baterai Arhanudri-141 Dam VII/Wrb


Peta Lokasi Artileri Pertahanan Udara di Indonesia