Zakat Adalah Rukun Islam Ke-3 yang Wajib Dilaksanakan


Dalam agama Islam terdapat rukun Islam yang menjadi perintah untuk semua muslim agar menjalankan rukun Islam. Rukun Islam terdiri dari 5 rukun yang harus dilaksanakan sesuai perintah Allah SWT. Dengan menjalanan perintah Allah seperti rukun Islam, seorang muslim akan sukses dunia akhirat. Sedangkan jika tidak, maka muslim tersebut akan tersesat di jalan yang salah. Oleh karena itu, penerapan rukun Islam dalam kehidupan sehari-hari sangat penting. Berikut penjelasan tentang 5 rukun Islam yang harus diketahui orang islam.

Membaca Kalimat Syahadat
Rukun pertama yang ada pada rukun Islam adalah setiap muslik harus membaca Kalimat Syahadat yang memiliki arti diucapkan oleh lisan, dibenarkan dalam hati, dan diamalkan oleh perbuatan. Dengan membaca Kalimat Syahadat, maka akan menggambarkan iman seseorang kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad.

Melaksanakan Perintah Sholat
Rukun kedua adalah melaksanakan perintah Sholat, karena perintah ini merupakan prioritas dalam Islam dan sangat Agung kedudukannya di Mata Allah diantara yang lain. Ibadah sholat juga menjadi sarana komunikasi antara hamba dengan Allah dan juga menggambarkan ketaatan seseorang hamba. Salah satu ibadah sholat yang wajib dilakukan adalah sholat 5 waktu setiap hari.

Membayarkan Zakat
Rukun yang ketiga adalah membayarkan zakat, zakat adalah harta dalam jumlah tertentu yang dikeluarkan oleh seorang muslim yang akan diberikan kepada golongan yang berhak menerimanya seperti fakir, miskin, mualaf, riqab, dan golongan lainnya. Dengan membayar zakat, maka harta yang dimiliki anda akan barokah dunia dan akhirat.

Melaksanakan Puasa di Bulan Suci Romadhon
Rukun berikutnya yang wajib dilakukan oleh seorang muslim adalah menjalanan ibadah puasa khusunya di Bulan Suci Romadhon. Dengan berpuasa, maka anda harus bisa menahan hawa nafsu, tidak makan minum hingga Maghrib, dan harus menjaga ucapan. Maka dari itu, anda akan menjadi orang yang lebih baik dari sebelumnya setelah selesainya Bulan Suci Romadhon.

Pergi Ibadah Haji Bagi Orang Mampu
Rukun Islam yang terakhir adalah pergi Ibadah Haji ke Mekkah bagi orang yang sudah mampu secara mental, batin, dan materi. Ibadah Haji juga dikatakan sebagai ibadah kepada Allah SWT dengan mengorbankan ruh, harta, dan badan. Dengan Ibadah Haji akan membuat anda menjadi orang yang lebih baik di Mata Allah dan juga manusia.

Itulah kelima rukun Islam yang harus diingat dan tentunya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari agar anda menjadi orang yang sukses bukan hanya di dunia tetapi juga sukses di akhirat dan masuk ke dalam Surga.